Ticker

6/recent/ticker-posts

Mangihut Sinaga Prihatin atas Musibah yang Dialami Ketua Majelis Hakim PN Medan, Dorong Polisi Usut Tuntas


Medan- Anggota Komisi III DPD RI Mangihut Sinaga, S.H., M.H. menyampaikan rasa prihatin dan simpati mendalam atas musibah kebakaran yang menimpa kediaman Ketua Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Medan, Khamozaro Waruwu.

Dalam pernyataannya, Mangihut mengapresiasi integritas dan profesionalisme Khamozaro Waruwu yang tetap menjalankan tugasnya sebagai hakim, meskipun baru saja mengalami cobaan berat.

“Saya menyampaikan turut prihatin atas musibah yang dialami Bapak Khamozaro Waruwu dan keluarga. Namun di sisi lain, saya sangat mengapresiasi sikap beliau yang tetap melaksanakan tugas sebagai hakim dengan penuh tanggung jawab meskipun baru saja mengalami cobaan berat. Ini contoh nyata integritas seorang penegak hukum yang patut diteladani,” ujar Mangihut Sinaga, (4/11/2025).

Lebih lanjut, Mangihut Sinaga mendorong pihak Kepolisian untuk segera melakukan penyelidikan menyeluruh atas peristiwa kebakaran tersebut. Ia menilai, penting untuk memastikan apakah ada unsur kesengajaan atau tindakan yang mengarah pada dugaan tindak pidana.

“Maka dari itu saya mendorong Kepolisian untuk melakukan penyelidikan, barangkali ada unsur kesengajaan yang mengarah kepada tindakan pidana seseorang,” tegasnya.

Peristiwa kebakaran rumah Ketua Majelis Hakim PN Medan ini sempat menyita perhatian publik. Aparat kepolisian disebut telah turun ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan bukti guna mengungkap penyebab pasti insiden tersebut.

Mangihut berharap seluruh aparat penegak hukum dapat terus menjunjung tinggi integritas, seperti yang telah ditunjukkan oleh Khamozaro Waruwu, dalam menjaga marwah dan kepercayaan publik terhadap lembaga peradilan di Indonesia.(Red)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar